Tuesday, January 3, 2012

Apa sebenarnya definisi Ta’wil ?

 Apa sebenarnya definisi Ta’wil ?
Ta‟wil berarti menjauhkan makna dari segi dzahirnya kepada makna yang lebih layak bagi
Allah, ini karana dzahir makna nash al-Mutasyabihat tersebut mempunyai unsur jelas
persamaan Allah dengan makhluk.
Ta‟wilan pula ada dua,
Pertama: Ta‟wilan Ijmaliyy yaitu ta‟wilan yang dilakukan secara umum dengan
menafikan makna fzahir nash al-Mutasyabihat tanpa diperinci maknanya sebagai contoh
perkataan istawa dikatakan istawa yang layak bagi Allah dan waktu yang sama dinafikan
dzahir makna istawa karena dzahirnya berarti duduk dan bertempat, Allah mahasuci dari
bersifat duduk dan bertempat.
Manakala kedua adalah: Ta‟wilan Tafsiliyy iaitu ta‟wilan yang menafikan makna dzahir
nash tersebut kemudian meletakkan makna yang layak bagi Allah separti istawa bagi Allah
berarti Maha Berkuasa karena Allah sendiri menyifati dirinya sebagai Maha Berkuasa.

0 comments:

About Me